Hal Pertama yang Perlu Dilakukan Ketika Punya Ponsel Android

Hal Pertama yang Perlu Dilakukan Ketika Punya Ponsel AndroidKetika Anda telah membeli smartphone atau tablet berbasis Android yang Anda sukai, maka tak sedikit orang yang bertanya, “Apa hal pertama yang harus dilakukan ketika mempunyai Ponsel Android baru agar dapat memaksimalkan fungsi perangkat bawaan yang telah disediakannya?” dari pertanyaan-pertanyaan  berikut saya membagikan Artikel ini bagi yang merasa masih bingung untuk diapakan Android mereka tersebut. Tentunya bukan untuk sosial media, akan tetapi kebanyakan orang membeli Android Smartphone atau gadget mereka untuk mempermudah dan memperlancar internet mereka.

Android juga sekarang semakin marak dan banyak digunakan disemua kalangan, dengan Harga yang semakin murah dan menyuguhkan fitur-fitur technology yang dapat mempermudah pekerjaan Manusia. Dalam kasus ini, Android dapat membantu Manusia dan Android juga menjadi lebih efektif untuk digunakan. Ada banyak kegunaan dan fungsi Android bagi Manusia, jika ada beberapa fitur yang kurang maksimal, maka akan sedikit menghambat sistem kerja pada Android tersebut. Maka untuk memaksimalkan Fungsi perangkat maupun fitur tersebut terasa lebih penting.


Pertama punya Android



Perlu Anda ketehui, ada beberapa tahapan yang patut Anda terapkan pada Android yang Anda miliki sekarang. Semua itu dilakukan untuk memaksimalkan fungsi perangkat maupun fitur bawaan yang disediakan pada Android tersebut.

Untuk menyiapkan smartphone Android agar lebih nyaman digunakan memang memerlukan sedikit usaha dan bukan sekadar menekan tombol power saja. Anda juga perlu untuk mengaktifkan beberapa pengaturan dan fitur-fitur yang telah disediakan dan tentunya jangan lupa untuk menambahkan akun Anda.

untuk memaksimal fungsi Android yang Anda miliki, Berikut ini sejumlah tips dan trik yang perlu Anda lakukan ketika memiliki perangkat berbasis Android,

Setup Wizard


Yang pertama Adalah Setup Wizard, dalam Setup Wizard sendiri ada beberapa pengaturan di berbagai fitur Android tersebut. Ketika Anda menekan tombol power pada perangkat Android untuk pertama kalinya, Anda pasti akan melalui setup wizard sebelum Anda mulai menggunakannya. Dalam setup ini Anda diwajibkan untuk memilih bahasa, terhubung ke jaringan WiFi, menambahkan akun Google Anda dan mengatur setting-an, seperti pelacakan lokasi.

Untuk mengatur semua pilihan diatas, Caranya sangat mudah, Anda cukup ikuti setiap langkah demi langkah yang tampil pada layar perangkat Android Anda. Pilih pengaturan yang sesuai dan Anda inginkan. Jangan takut untuk salah pilih dalam  pengaturan tersebut karena Anda bisa mengubah pengaturan tersebut kembali dengan benar yang sesuai keinginkan Anda.

Cek Sistem Operasi

Pada tips kedua ini cukup penting dilakukan untuk mengetahui Sistem Operasi pada Smartphone atau Gadget yang berbasis Android yang Anda miliki.
Karena pada Versi Android yang disertakan pada smartphone terbaru tak melulu paling up to date. Untuk memastikan apakah perangkat Anda menjalankan versi Android terbaru atau tidak, periksalah pembaruan perangkat lunak.
Berikut cara untuk melihat Sistem Operasi di Smartphone Anda apakah versi terbaru atau tidak, Caranya dengan memilih menu Settings> About Phone> Software Update. SmartphoneAnda akan memeriksa setiap update dan men-download secara otomatis atau memberikan informasi tentang hardware kepada Anda apakah menjalankan sistem operasi terbaru atau tidak. Fungsi ini dapat memberikan informasi tentang versi Smartphone atau gadget Anda miliki.

Cek Pembaruan Aplikasi


Cek Pembaruan Aplikasi adalah langkah yang paling penting untuk dilakukan pada Android Anda terutama pada Aplikasi Play Store. Banyak pengguna Android yang tidak sadar  akan pentingnya untuk memeriksa pemberuan pada Aplikasi Play Store yang terdapat pada Android mereka. Ada juga karena faktor malas untuk melakukan pembaruan pada aplikasi tersebut.
Langkah yang perlu  Anda lakukan adalah dengan memeriksa pembaruan pada aplikasi di Play Store di Android Anda.   Caranya cukup mudah untuk dilakukan yaitu dengan cara membuka Play Store, tekan ikon “tiga baris” yang ada di pojok kiri atas dan pilih My Apps dari menu.

Perlu Anda ketahui, Langkah ini memungkinkan Anda untuk melihat daftar aplikasi yang siap untuk diperbarui.

Amankan Perangkat


Pada tips ini tidak kalah pentingnya untuk melakukan sebuah langkah penting untuk mengamankan Smartphone Anda dari tangan-tangan jahil terutama teman sekelas atau teman kerja dan teman bermain kita. Dari tangan-tangan jahil tersebut kita harus menjaga keamanan smartphone yang kita miliki yaitu dengan cara menambahkan lapisan keamanan melalui password, PIN atau kunci pola. Aktifkan pula fitur Android Device Manager untuk menemukan atau menghapus data dismartphone Anda yang hilang atau dicuri.

Untuk mengunci layar di Android Anda, Anda dapat melakukan dengan cara berikut yaitu dengan pilih Settings> Security> Lock Screen. Pilih jenis kunci yang sesuai Anda inginkan dan ikuti petunjuk untuk mengaktifkannya. Pada sisi lain, perangkat Android terbaru biasanya memiliki fitur pelacakan lokasi terintegrasi yang dapat membantu Anda menemukan smartphone yang hilang. Dengan adanya fitur pelacakaan smartphone atau gadget kita, kita menjadi mudah menemukan Lokasi Handphone kita dengan tepat.

Ini biasanya diaktifkan secara default, tetapi Anda harus mengeceknya lagi dengan cara membuka aplikasi Google Settings dan pilih Security.


Baik. Berikut adalah Artikel “Hal Pertama yang Perlu Dilakukan Ketika Punya Ponsel Android”  yang dapat saya bagikan hari ini. Semoga dengan Andanya Artikel ini, Anda akan dapat menambah wawasan tentang Android yang semakin melejit di masa sekarang. Jika Artikle ini berguna dan membantu Anda jangan lupa untuk koment dan sharenya yaaa...
Terimakasih sudah berkunjung di blog saya dan membaca sebagian Artikelnya, jangan lupa untuk Pantengin terus Artikel-Artikel  dari Rumah Jawaban  Selanjutnya yaaa . . . .



Baik, berikut adalah Artikel dari “Hal Pertama yang Perlu Dilakukan Ketika Punya Ponsel Android” semoga dapat membantu Anda.  Terimakasih sudah berkunjung pada blog kami, jika artikel diatas berguna bagi Anda, Jangan lupa untuk sharenya yaaa.. Tetap pantengin terus Artikel dari Rumah Jawaban Selanjutnya. . . . ! ! ! !

 Mesin Pencetak Uang , Belajar editing , Belajar melalui tutorial dan informasi lengkap